Bank Jabar Banten Menjadi Juara Pertama Pada Artdeco
- kekepoanberita
- Jan 17, 2018
- 1 min read

Bank Jabar Banten menghadapi Proliga 2018, memperkenalkan tim voli putri binaannya 'Bandung bank bjb Pakuan' di Gedung Pakuan Jalan Otto Iskandardinata, Selasa, 16 Januari 2018.
Seperti dilansir Galamedianews, pada kesempatan tersebut turut hadir Netty Prasetyani Heryawan selaku Pembina Tim Bandung Bank Jabar Banten Pakuan, Pemimpin Divisi Corporate Secretary Hakim Putratama, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Jawa Barat, Yudha Munajat Saputra, dan para tamu undangan lainnya.
Bank Jabar Banten Pakuan memiliki sejarah yang cukup panjang. Bandung Bank Jabar Banten Pakuan yang sebelumnya bernama Bandung Artdeco Bank Jabar didirikan pada tahun 2003. Bandung Artdeco Bank Jabar Banten pertama kali mengikuti Proliga dan langsung menjadi juara 1, pada tahun 2004 dan 2005 menduduki peringakan ketiga, dan pada tahun 2006 kembali menjadi juara 1.
Setelah itu Bandung Artdeco Bank Jabar Banten tidak mengikuti turnamen karena hampir 75 persen para pemain merupakan karyawan Bank Jabar Banten. Setelah hampir 10 tahun kejayaan Voli Putri Jawa Barat di tingkat klub nasional tenggelam, sekarang Bank Jabar Banten bertekad untuk mendukung mengulang kejayaan serta membawa harum nama Jawa Barat di kancah nasional.
Bank Jabar Banten pada gelaran Proliga 2017 Tim Bandung Bank Jabar Banten Pakuan memang tidak masuk ke dalam empat besar, namun tahun ini Tim Bandung Bank Jabar Banten Pakuan memiliki harapan besar yaitu optimis meraih juara Tim Voli Putri Proliga 2018. Hal ini bukan tanpa alasan karena musim 2018 Tim Bandung Bank Jabar BantenPakuan memiliki materi pemain yang kompetitif dan akan mendatangkan beberapa pemain asing dari Eropa dan Amerika.
Source: Pikiran Rakyat
Bình luận